Anda tentu tak asing bukan dengan salah satu aplikasi Android yang ngetren WhatsApp. Aplikasi ini resmi dibeli managemen Facebook. Zuckerberg menjelaskan, nilai penawaran WhatsApp tidak hanya sebagai perusahaan mandiri, tetapi juga sebagai bagian dari strategi yang lebih besar bagi Facebook.
Zuckerberg juga berjanji Facebook tidak akan main-main dengan kebijakan data WhatsApp, di mana perusahaan tidak menyimpan isi pesan dari penggunanya.
Dia juga berjanji tidak akan mengeruk uang dalam waktu dekat dari WhatsApp, seperti yang ditakutkan selama ini. Zuckerberg hanya akan mengembangkan sinergi dalam lima tahun ke depan.
Facebook melakukan akuisisi mengejutkan dengan mencaplok WhatsApp sebesar USD 19 miliar atau Rp 209 Triliun (kurs Rp 11.000). Bagi sebagaian harga tersebut sangat fantastis, namun tidak menurut CEO Mark Zuckerberg.
Kira-kira untuk apa yah facebook membeli aplikasi what'sapp ini? apa yang direncanakannya kita tunggu perkembangannya
No comments: